STANDART ANIMAL HUSBANDRY UNDERGRADUATE STUDY PROGRAM FACULTY OF ANIMAL HUSBANDRY

Standar Program Studi Sarjana Peternakan Fakultas Peternakan adalah dokumen yang diperlukan untuk melaksanakan sistem penjaminan mutu di tingkat program studi. Standar Program Studi Sarjana Peternakan menggambarkan kondisi internal yang dilaksanakan sehingga mampu mengantisipasi perubahan dan memenuhi tuntutan eksternal khususnya tuntutan masyarakat dan pengguna lulusan.

Kami menyampaikan terimakasih kepada Koprodi Sarjana Peternakan yang telah bekerja keras bersama-sama dengan Tim Pelaksana Penjaminan Mutu (TPPM) prodi sarjana peternakan  dan Unit Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (UP3M) Fakultas untuk menyusun Standar Prodi Sarjana Peternakan  Fakultas Peternakan. Standar ini mengacu kepada Standar Nasional Pendidikan Tinggi, Permendikbud No. 3 tahun 2020, Peraturan Rektor Universitas Udayana Nomor 3 Tahun 2020, tanggal 21 Januari 2020 tentang Standar Universitas Udayana dan Standar Fakultas Peternakan 2020.

Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Senat Fakultas Peternakan, yang telah mencermati dan memberikan masukan penting sehingga Standar Prodi Sarjana Peternakan Fakultas Peternakan ini menjadi dokumen resmi Standar Prodi Sarjana Peternakan Fakultas Peternakan yang telah dikembangkan secara bersama-sama dan dapat diimplementasi secara menyeluruh di Program Studi Sarjana Peternakan Fakultas Peternakan, sehingga janji Fakultas Peternakan kepada segenap pemangku kepentingan dapat terwujud.

Semoga dengan tersusunnya Buku Standar Program Studi Sarjana Peternakan Fakultas Peternakan ini dapat meningkatkan kinerja dan menjadi acuan dalam pengembangan Program Studi Sarjana Peternakan untuk mencapai visinya